bahasa/language/basa/lughoh

Jumat, 01 Oktober 2010

Nggambar Komik?? untuk pemula bag.3(plot)

ya mbalik lagi neh!!!!
eng ing eng.... , setelah kalian sudah memutuskan bentuk tokoh dan karakternya maka selanjutnya kalian harus memasukkan tokoh tersebut dalam komik kamu (rugilah kalo udah mbuat tokoh, tapi gak masuk dalam komik).

sebelum kamu mengupload tokohmu dalam komik, pertama kali yang dilakukan adalah menyusun PLOT dari komik yang ingin kamu buat. apa itu plot???? plot menurut saya dan menurut kamus dan saya juga
mendukung apa yang ada di kamus, dan kamus juga mendukung saya(ngelantur), plot adalah kerangka dari sebuah cerita dari awal dimulainya sebuah cerita hingga bagaimana cerita itu berakhir.

membuat plot adalah bagian yang tersulit dalam pembuatan komik (menurut gue lho), dalam membuat plot kalian tidak boleh ngambil sembarang langkah, karena plot itu muncul karena adanya sebuah bahkan beberapa pertanyaan (5W1H), dan prolem solving,

WHAT, artinya 'apa?', apa yang dimaksud, apa yang dicari, apa tujuan tokoh dalam suatu komik?, dari beberapa pertanyaan yang gue sebut tadi menuntut kalian untuk menjawabnya dengan sebuah cerita, entah itu fakta, atau imajinasi kalian,pertanyaan what cenderung menanyakan sebuah tujuan, atau poin yang harus dicapai sang tokoh dalam suatu cerita.

WHEN, artinya 'kapan?', kapan terjadinya, kapan berakhir, kapan dimulai, di masa lali, future, atau sekarang?, pertanyaan when menimbulkan jawaban yang terkait dengan lintas waktu terjadinya sebuah peristiwa dalam suatu cerita,

WHERE, artinya'dimana?', dimana terjadinya, dimana hidupnya, dimana bermulanya, dimana berakhirnya?, pertanyaan where adalah pertanyaan yang menyususn setting sebuah cerita ato tempat dimana terjadinya sebuah peristiwa entah itu penting ato gak penting dalam sebuah cerita,

WHY, artinya'kenapa?', kenapa peristiw itu terjadi, kenapa terburu2, kenapa tidak menunggu saja? why pertanyaan yang menyangkut tentang asal usul terjadinya sebuah peristiwa dalam sebuah cerita,

WHO, artinya'siapa?', siapa tokoh utamanya, siapa yang jahat, siapa yang baik, siapa yang menasehati, siapa yang memberi nasehat?, who sendiri menimbulkan jawaban berupa nama tokoh yang ada dalam cerita,

HOW, artinya'bagaimana?', bagaimana itu bisa terjadi, bagaimana kemunculannya, bagaimana kematiannya? how menjelaskan tentang suatu proses/cara dari sebuah tokoh untuk muncul ke permukaan, ato proses terjadinya sebuah peristiwa, HOW sangat penting karena HOW menjawab proses seorang tokoh untuk berkembang, hingga menjadi karakter yang baik atopun jahat,

SOLUTION, adalah solusi ato pemecahan sebuah masalah dalam sebuah cerita/peristiwa yang menyangkut kehidupan tokoh utama, biasanya ada di akhir cerita, tapi tidak menutup kemungkina sebuah solusi akan muncul di bagian awal cerita,

sekarang kalian tahu bagaimana cara membentuk plot, sekarang gue akan kasih tahu lagi bagaimana menyusun plot agar cerita yang kita buat tidak rancu,

ada 2 cara menyusun plot :
A. Variasi Normal:

1.Beginning of the Story, atau Awal Cerita ? why, who, when, where

2.Story Expander, Tengah atau Pengembangan Cerita? why, when, where, how

3.Ending, akhir atau final atau solution atau problem solving ? who, how, when, where, Problem solving.


B. Variasi Flashback:

1.Story Expander, Tengah, Hampir ke Akhir Cerita atau Pengembangan Cerita ? why, when, where, how

2.Beginning of the Story, atau Awal Cerita ? why, who, when, where

3.Story Expander, Tengah atau Pengembangan Cerita ? why, when, where, how

4.Ending, akhir atau final atau solution atau problem solving ? who, how, when, where, problem solving.
from indonesian comic artist

bagaimana? KALIAN SUDAH MENGERTI? kalo belum..... baca sekali lagi yo......


to be continued...... bersambung......

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

iklan